bbm for gingerbread

mengetikkan kata kunci bbm for gingerbread, maka akan ditemukan banyak sekali tulisan, namun secara jelas di situs bbm.com tertulis bbm for android itu untuk versi 4.0 alias ice ke atas…

beberapa forum mengatakan berhasil melakukan instalasi aplikasi bbm tersebut pada gingerbread, namun ada juga yang mengatakan itu adalah hoax.. saya sendiri belum melakukannya, dan tidak mau mengambil pusing urusan aplikasi bbm. kalau pingin bbm mengapa tidak membeli bb saja?? atau membeli smartphone yang memang sudah dengan sistem operasi android versi 4 ke atas, saat ini banyak smartphone dengan harga murah.

eforia dan antusias masyarakat untuk mengunduh aplikasi bbm sangat tinggi, terbukti hari pertama saja dalam waktu 8 jam sudah 5 juta lebih yang melakukan download aplikasi tersebut.

aplikasi wechat, whatsapp, line, kakao, dan lainnya, ternyata terbukti masih kalah pamor dengan aplikasi bbm.

 

Garut Kota illuminati

garut-kota-illuminati-001

Sabtu kemarin, waktunya berkumpul dengan para sahabat. sahabat saya dan sahabat adam. saya tiba di Grand Indonesia jam 12.05, sedangkan waktu berkumpul jam 14.00, sambil menunggu waktu, saya pergi ke gramedia, karena hari sabtu kemarin adalah hari pembagian raport adam, maka saya bebaskan adam untuk membeli buku bacaan kegemarannya sebagai hadiah karena sudah mendapatkan nilai bagus.

Ketika akan membayar, ada buku yang sangat menarik perhatian saya, dengan judul yang sangat membuat saya penasaran, yaitu Garut Kota Illuminati…..

kasukaan saya dan adam adalah menonton acara Nat Geo, banyak ahli yang membahas topik yang selalu menarik sesuai dengan bidang keahlian para ahli tersebut, selama ini banyak yang dibahas adalah sejarah timur tengah, termasuk turki, baru beberapa bulan kemarin membahas malaysia, tetapi dengan melihat judul buku ini, saya sangat antusias untuk membelinya. mengapa Garut ??

apakah karena isu-isu tentang ditemukannya piramida di gunung sadahurip beberapa waktu yang lalu di beberapa media??

rasa penasaran saya ingin secepatnya mengetahui isi buku ini, apakah benar?? mengapa Garut?? Mengapa Garut menentang Tuhan??

siapa saja para pengikutnya??? bagaimana bisa masuk ke Garut??

sabtu malam dan seharian di hari minggu saya membaca habis isi buku ini, ternyata… kalah jauhhh dengan acara yang sering saya tonton di Nat geo

judul dan isinya… tidak menjawab pertanyaan saya, judul yang membuat saya penasaran, tidak dibahas jelas… cerita tentang illuminati di garut sama sekali tidak jelas…

buku ini bukan hasil penelitian penulis… tetapi hanya kutipan dari beberapa blog.

sangat di sayangkan…. dengan judul buku yang sangat menarik..

 

Berkurban

kurban2013

Sahabat saya bertanya, apa perbedaan sedekah dengan kurban…

Saya menjawab, bahwa sedekah adalah sesuatu yang kita berikan dengan sukarela, iklas, sekedarnya asal iklas. Nahh kalau berkurban, karena ada cerita dan ada anjurannya.

Sahabat saya mengatakan bahwa, inti dari cerita mengapa nabi ismail di kurbankan adalah karena memberikan sesuatu yang kita rasa berat dengan iklas.

Nabi Ibrahim, begitu lamanya menanti kehadiran buah hati yang tidak kunjung juga, sampai akhirnya lahirlah Nabi Ismail .. cerita tentang kelahiran Nabi ismail, bagaimana mereka hidup ketika ditinggalkan Nabi Ibrahim di kota Mekah, bagaimana asal muasal keluarnya air Zam Zam, bagaimana cerita Nabi Ismail membantu Nabi Ibrahim membangun Ka’bah, sampai dengan bagimana Nabi Ismail di kurbankan.

Semua cerita itu adalah cerita yang sangat menyedihkan dan mengharukan.

Pertanyaannya adalah, mengapa kita perlu berkurban??

Se- iklas apa kita berkurban ??

Kalau kita membeli seekor kambing, dan menurut kita harganya tidak terlalu mahal, apakah dengan berat hati kita memberikannya??

Apakah sama beratnya dengan ketika Nabi Ibrahim menjadikan Nabi Ismail sebagai Kurban??

Buah hati yang sangat lama ditunggu, yang sangat dia sayang, atas petunjuk Allah, harus dijaikan kurban??

Bagaimana kalau yang kita kurbankan adalah sapi limousine?? Apakah kita akan iklas memberikannya??

banyak cerita yang saya baca, beberapa keluarga yang tidak berpunya, untuk hidup sehari-hari saja sudah sulit, sangup membeli se-ekor kambing hanya untuk dijadikan kurbannya…

bagitu lah prinsip tiap-tiap orang berbeda dalam memaknai arti berkurban.. saya sangat salut untuk mereka.