Allergy, sehabis membaca info tentang allergy pada anak diwebnya dokter widodo, saya langsung ingat dengan adam, tanda-tanda tersebut beberapa pas dengan adam. pada bulan maret saya datangi klinik dokter widodo di benhil, dengan diantar beberapa teman semasa adam TK. mereka rata-rata pasien dokter widodo.
Menurut dokter widodo, semua orang mempunyai allergy terhadap makanan tertentu, namun tidak pernah terdeksi atau tidak pernah diperiksa, karena itu, akhirnya setelah dewasa muncullah beberapa penyakit, yang disebabkan oleh allergy terhadap makanan yang sewaktu kecil tidak diketahui.
Dari masalah hanya allergy, dan ketidak tahuan ibu sejak masa kehamilan , akhirnya tumbuh kembang anak menjadi tidak optimal. Cara dokter widodo mengobati atau untuk mengetahui apakah seorang anak allergy terhadap salah satu jenis makanan adalah dengan cara selama 3 minggu diet makanan yang sudah di list dokter widodo, kemudian ditambah dengan obat allergy+ vitamin dan Enzym, setelah 3 minggu, maka satu persatu makanan yang didiet mulai diberikan.
cara ini untuk saya sangat menyiksa, karena adam adalah anak yang sangat susah menerima makanan lain, setiap hari dia sarapan dengan telur, makan dengan daging ayam, nahh semua produk ayam, termasuk yang harus didiet..
akhirnya saya menempuh cara lain yaitu cara instan..
tes allergy, dua tangan adam kiri dan kanan dibuat kotak-kotak, kemudian dimasukan allergen, setiap kotak mewakili salah satu makanan penyebab allergy… oh yahh, adam saya bawa dan saya seriusin karena adam bersin-bersin setiap pagi hari sudah selama 4 bulan lamanya. Alergi Tipe 1 (IgE-mediated) adalah hasil dari produksi IgE spesifik untuk alergen oleh alergi individu. Kondisi di mana alergi yang dimediasi IgE dapat memainkan peran utama termasuk rhinitis alergi, asma, dermatitis atopik, anafilaksis, urticaria dan angioedema akut, alergi makanan, alergi racun serangga, lateks alergi dan beberapa obat alergi.Tes untuk alergi serum IgE spesifik (juga disebut sebagai tes RAST) juga berguna dalam situasi tertentu.
Ada beberapa cara untuk melakukan uji kulit, yaitu cara intradermal, uji tusuk, sel uji gores dan pacth test. untuk uji gores sudah ditinggalkan karena hasilnya kurang akurat.
adam di tes allergy dengan cara uji tusuk, setiap katak ditusuk dengan jarum, kemudian adam disuruh menggu selama 15 menit, setelah 15 menit berlalu, ada dua kotak yang “jadi” isilah untuk mengetahui hasilnya, jadi disini, kulit pada kotak menjadi seperti bentol terkena gigitan serangga…
hasilnya adam allergy terhadap kecoa, nahhh kata dokter, tubuhnya adam akan menganggap asupan makanan yang seperti kecoa adalah musuh bagi tubuh.. apasih makanan yang seperti kecoa… makanan tersebut adalah makanan yang bercangkang, seperti udang, kepiting, kerang…
semoga saja bersin-bersinnya adam bisa hilang, sehilangnya kecoa-kecoa dirumah, PR (pekerjaan rumah ) saya adalah membasmi semua kecoa yang yang ada di rumah, semoga saja bisa terlaksana.